Dunning Krugger Effect (Saat Orang Sok Pintar Merasa Tahu Segalanya)

Pendahuluan
Beberapa di antara kita pasti pernah menemui atau paling tidak mengetahui adanya orang-orang yang merasa diri mereka paling tahu dan paling hebat dalam suatu bidang atau bahkan beberapa bidang. Fenomena seperti itu dalam dunia psikologi biasa disebut dengan Dunning-Krugger Effect.

Dunning Krugger Effect adalah fenomena ketika seseorang mengalami sebuah bias kognitif, di mana seseorang keliru menilai kemampuan yang dia miliki. Kekeliruan menilai diri sendiri yang dimaksud oleh Dunning Krugger Effect adalah kondisi ketika seseorang merasa dirinya lebih sangat hebat melebihi siapapun, padahal kemampuannya tidak setinggi itu, atau bahkan bisa jadi sangat jauh dari yang ia bayangkan.

Orang-orang yang mengalami fenomena Dunning Krugger Effect biasanya memiliki ciri-ciri seperti berikut :
1. Cenderung berlebihan menilai tingkat keahliannya
2. Tidak mampu mengenai keahlian yang dimiliki orang lain
3. Tidak mampu mengenai aspek buruk dari ketidak mampuan/ketidak cakepan yang dimilikinya sendiri
4. Tidak mampu mengenali dan mengakui kekurangan dari diri sendiri

Penyebab Dunning Krugger Effect
Ada beberapa penyebab Dunning Krugger Effect bisa terjadi pada seseorang, beberapa penyebab ini bisa ada bersamaan atau bisa juga hanya salah satunya yang menjadi penyebab. Berikut penyebab-penyebabnya :

1. Egosentris
Egosentris adalah keadaan ketika seseorang menjadikan diri sendiri sebagai titik pusat pemikiran, yang akhirnya orang tersebut hanya berfokus pada dirinya sendiri. Hal ini akan membuat dirinya berusaha membuat dirinya selalu berada dalam pusat perhatian, salah satunya adalah dengan menempatkan dirinya sebagai orang yang terbaik. Hal ini akan membuat seseorang dapat mengalami Dunning Krugger Effect.

2. Kekurangan kemampuan berpikir
Seperti yang kita tahu, orang-orang yang mengalami kekurangan kemampuan berpikir biasanya akan sulit untuk mengolah suatu informasi tertentu melalui data yang ia dapat, bahkan tidak jarang juga bahwa ada orang-orang yang kesulitan hanya dalam menerima informasi tertentu. Kekurangan kemampuan berpikir tidak hanya mengakibatkan mereka kesulitan dalam menerima dan memproses informasi yang ditunjukan pada mereka, namun juga berefek pada kemampuan mereka menilai kemampuan diri mereka sendiri dan kemampuan orang lain. Karena ketidak mampuan menilai diri sendiri dan orang lain, akhirnya orang ini menganggap bahwa dirinya lah yang terbaik dan paling mengetahui segala sesuatu, sedangkan orang lain tidak ada yang sebaik dia.

Hal ini juga dibuktikan oleh serangkaian penelitian, dimana orang-orang yang memiliki hasil tes yang rendah pada tata Bahasa, humor, dan logika justru menilai diri mereka memiliki kemampuan yang lebih baik dari siapapun, sedangkan orang lain sangatlah buruk.

3. Tidak terbiasa untuk objektif menerima kekurangan diri sendiri
Kita mungkin pernah melihat orang-orang pada kolom komentar media sosial memperdebatkan hal-hal yang sudah jelas-jelas mereka salah, namun tetap tidak mau menerima penjelasan orang lain bahwa mereka ini salah. Orang-orang yang anti kritik seperti ini juga yang biasanya mengalami fenomena Dunning Krugger Effect.

4. Percaya diri yang berlebihan
Percaya diri memang baik, namun percaya diri yang berlebihan juga bisa menyebabkan bias penilaian terhadap kemampuan diri seseorang tersebut, dan justru bisa malah merendahkan kemampuan yang dimiliki oang lain. Orang-orang seperti ini juga bisa mengalami Dunning Krugger Effect.

Siapa saja yang bisa terkena Dunning Krugger Effect?
Sebelum mengatakan siapa saja yang bisa terkena Dunning Krugger Effect, perlu digaris bawahi terlebih dahulu, Dunning Krugger Effect hanyalah sebuah fenomena dan bukanlah penyakit psikologis. Sama halnya seperti orang yang pelit dan sombong. Fenomena ini dalam kehidupan sehari-hari biasa kita sebut dengan orang-orang yang “sok tahu”.

Dunning Krugger Effect bisa terjadi pada siapapun, bahkan untuk seorang professional sekalipun. Seperti yang terjadi pada tahun 2017, dimana ada seorang ahli bedah saraf bernama Christopher Duntch yang divonis hukuman penjara seumur hidup karena melakukan malpraktik pada beberapa pasiennya.

Contoh lain juga bisa kita dari beberapa kasus kecelakaan pesawat. Dikutip dari Opini.id, Dunning yang merupakan penemu dari efek dunning ini mengatakan bahwa meskipun Dunning Krugger Effect bukanlah sebuah penyakit, pada beberapa kejadian bisa saja berbahaya. Karena ia berhasil mencatat bahwa beberapa kasus kecelakaan pesawat sebenarnya bisa dihindari apabila sang pilot berhasil di kritik atas kesalahan yang dilakukannya.

Dari sini, apabila ahli saja bisa mengalami Dunning Krugger Effect, apalagi untuk orang-orang biasa, seperti yang sering kita lihat dimana netizen-netizen yang maha benar mudah dalam menghakimi seseorang tanpa mengumpulkan bukti yang komprehensif terlebih dahulu, hehehe.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Komunis Bukanlah Sama Rata & Sama Rasa (Meluruskan Asumsi Tentang Komunis)

Pentingnya Menepati Sebuah Janji

Kenapa Valentino Rossi Memilih Nomor 46 Sebagai Nomor Balap Motornya?